Catatan Kuliahku: Desember 2011

1. Membuat File Teks
Ada bebagai macam cara untuk membuat sebuah file teks, tetpi cara termudah adalah dengan menggunakan perintah cat.
Sintaks
cat >
Contoh :
% cat > coba.txt
ini adalah pertama kali saya menggunakan perintah cat, untuk membuat file
^d (Ctrl + D)  akhir input isi file
% cat latihan.txt
berakit rakit ke hulu berebang renang ke tepian
bersakit-sakit dahulu bersenang-senang kemudian
^D

2. Melihat Isi File Teks
Selain dapat digunakan untuk membuat file teks, perintah cat juga dapat digunakan untuk melihat isi file teks.
Contoh :
% cat coba.txt
% cat latihan.txt
penampilan isi file dapat dihentikan sementara dengan karakter stop (Ctrl + s) dan melanjutkan penampilan dengan karakter start (Ctrl + Q).

3. Menyalin File
Menyalin file dapat dilakukan dengan printah :
cp
Contoh :
% cp coba.txt coba2.txt
% cp coba.txt /usr/home/0101310010/manajemen
% cp latihan.txt ~0101310010/manajemen/akuntansi

4. Memindah File
Berbeda dengan perintah cp yang menghasilkan file baru dengan tidak menghapus file lama, perintah mv akan menghasilkan file baru dengan menghapus file lama.
Sintaks :
mv
Contoh :
% mv coba.txt coba3.txt
% mv latihan.txt ~0101310010/manajemen

5. Mengganti Nama File
Selain digunakan untuk memindah nama file, perintah mv juga bisa digunakan untuk mengganti nama file. Perbedaannya terletak pada lokasi direktori maksudnya jika memindah dilakukan pada direktori yang berbeda, kalau mengganti harus pada direktori yang sama.
Contoh :
% mv coba3.txt baru.txt
% mv ~0101310010/manajemen/latihan.txt ~0101310010/manajemen/baru2.txt

6. Menghapus File
Untuk menghapus file digunakan perintah rm. Perintah ini dapat digunakan untuk menghapus beberapa file sekaligus. Dengan menyertakan argumen –r diikuti oleh nama direktori dapat digunakan untuk menghapus seluruh isi direktori termasuk subdirektorinya.
Contoh :
% rm baru.txt
% rm ~0101310010/manajemen/baru2.txt
% rm –r ~0101310010/manajemen/akuntansi